4.
BREAKING NEWS :
Home » » Karena Sakit Langka, Jari-jari Tangan dan Kaki Pria Ini Ditumbuhi 'Akar'

Karena Sakit Langka, Jari-jari Tangan dan Kaki Pria Ini Ditumbuhi 'Akar'

Written By Unknown on Senin, 01 Februari 2016 | 21.28


Dhaka, Sekilas, jari-jari kaki dan tangan Abul Bajandar ini nampak seperti ditumbuhi akar-akar pohon. Padahal akar itu tak lain adalah kutil yang ternyata bisa 'tumbuh'.

Abul berkisah, kutil itu mulai muncul saat dirinya masih remaja. Akan tetapi kutil-kutil itu baru tumbuh dengan cepat sekitar empat tahun lalu.

Oleh dokter, ia didiagnosis dengan Epidemodysplasia Verruciformis, sebuah penyakit kulit genetik nan langka yang menyebabkan seseorang rentan ditumbuhi kutil.

"Awalnya saya kira ini tidak berbahaya," tutur Abul yang berprofesi sebagai penarik rickshaw atau sejenis becak itu, seperti dikutip dari berbagai sumber, Selasa (2/2/2016).

Namun perlahan tetapi pasti, Abul mulai tak bisa bekerja lagi karena kutil itu akhirnya 'menenggelamkan' jari-jari tangan dan kakinya. Abul juga mengaku sempat berupaya memotong kutilnya sendiri. Tetapi karena kesakitan, pria muda ini pun mengurungkan niatnya.



Pria berumur 25 tahun itu lantas memutuskan berkonsultasi dengan ahli herbal dan dukun desa yang memberinya obat-obatan. Tapi bukannya sembuh, obat-obatan itu justru memperburuk keadaannya.

Abul rupanya juga sempat menemui sejumlah dokter di negara tetangganya, India. Sayangnya, mereka tidak mau memberikan operasi gratis untuk Abul, sedangkan keluarganya tidak punya cukup biaya untuk mendanai prosedur tersebut.

Baca juga:Benda Aneh yang Tumbuh di Tubuh Manusia, Terumbu Karang Hingga Pohon Cemara

Untung bagi Abul. Pria yang berasal dari sebuah desa kecil bernama Khulna itu dibawa ke Dhaka Medical College Hospital. Dan karena prihatin, dalam waktu dekat tim dokter dari rumah sakit terbesar di Bangladesh itu berkenan mengoperasinya secara cuma-cuma.

Operasi itu sendiri bertujuan untuk menghilangkan kutil-kutil yang telah tumbuh di tangan dan kaki Abul yang konon beratnya sudah mencapai 5 kg tersebut.

Sembari menunggu hari H, tim dokter tengah berupaya memastikan bagaimana caranya mengangkat kutil-kutil di sekujur tangan dan kaki Abul tanpa perlu merusak saraf-saraf utama atau menimbulkan efek samping lain yang tidak diinginkan.

"Penyakit seperti ini populer dengan sebutan penyakit manusia pohon. Setahu saya di Bangladesh baru kali ini terjadi," kata direktur Dhaka Medical College Hospital, Samanta Lal Sen.

Baca juga:Penyakit 'Manusia Gelembung' Asal RI Jadi Sorotan Internasional

Di Indonesia juga ada Dede Koswara, seorang pria asal Jawa Barat yang dikenal dengan sebutan 'Manusia Akar'. Sayangnya pada penghujung Januari lalu, Dede dikabarkan meninggal dunia akibat kegagalan multiorgan.

"Jadi selain penyakit kulitnya, Dede ini memiliki riwayat penyakit hati yang sudah komplikasi ke ginjal dan paru-paru dan otak. Juga sempat mengalami sesak nafas pada pukul Jumat (29/1/2016) pukul 23.00 WIB, " jelas dr Rudi Wisaksana selaku perwakilan Tim Infeksi Khusus yang menangani Dede, dalam keterangannya di depan media baru-baru ini.

Sebelum menghembuskan napas terakhir, tim dokter di RS Hasan Sadikin yang merawatnya juga melaporkan, kutil di tubuh Dede tumbuh kembali setelah operasi pengangkatan kutil di tubuhnya yang mencapai berat 2 kg, digelar pada tahun 2011 lalu.
sumber: http://detik.com
Share this article :

Artikel Islam

More on this category »

Mualaf

More on this category »

Post Terkini

LGBT HARAM

LGBT HARAM

Sukanagara News

More on this category »

Cisompet News

More on this category »

Garut News

More on this category »

Regional News

More on this category »

National News

More on this category »

World News

More on this category »
 
Support : Creating Website | Johny Template | Tony Putra Garut Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Desa Sukanagara News - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Tony Kurniawan Alamat Desa SukanagaraJl.Bantar Peundeuy-Panyindangan