4.
BREAKING NEWS :
Home » » LPJ UPK Kecamatan Cisompet Tahun 2015

LPJ UPK Kecamatan Cisompet Tahun 2015

Written By Unknown on Rabu, 03 Februari 2016 | 05.22


UPK Kecamatan Cisompet Kabupaten Garut, Jumat, 19 Januari 2016 telah mengadakan Musyawarah Antar Desa (MAD) dalam rangka Laporan pertanggungjawaban (LPJ) keuangan Tahun 2015. 

MAD UPK Kec. Cisompet ini, dihadiri oleh Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Garut, Irwandani, S.IP, M.Si beserta jajarannya, Camat Cisompet, Drs. Eli Suhaeli, M.Si, beserta jajarannya, dan juga  Danramil Cisompet, Kapten Samud. Dan dari BKAD, Drs. H. A Husnul Arif dan Sekertaris BKAD, Ateng Permana Serta para Kepala Desa se-Kecamatan Cisompet, dan para Ketua Kelompok tiap desa.

Di dalam acara MAD LPJ UPK Tahun 2016, Anggota DPRD Kab. Garut, Irwandani, S.IP, M.Si memberikan sambutannya di hadapan peserta MAD LPJ UPK Kec. Cisompet yang menerangkan tentang penerapan Juklak dan Juknis pada Program PNPM Mandiri Pedesaan.

“Diharapkan dengan adanya Program PNPM Mandiri Pedesaan ini bisa membantu pembangunan yang terdapat di setiap desa, khususnya dibidang ekonomi kerakyatan, dalam bentuk Usaha Ekonomi Produktif (UEP), dan  simpan pinjam perempuan (SPP),” katanya.

MAD Kec. Cisompet setiap tahunnya rutin diadakan Laporan Pertanggung Jawaban, agar keuangan yang ada di UPK selalu terkontrol, karena dana UEP dan untuk SPP.

Ketua UPK Kec. Cisompet, H. Encep Silahudin ketika ditemui WIP diruang kerjanya, didampingi oleh Sekertaris UPK, Wawan Satori, dan Bendahara UPK, Cucu Sukoriah. mengatakan dengan adanya dana bergulir untuk program UEP dan SPP bertujuan untuk mengentaskan kemiskinan dimasyarakat, dan sebagai bantuan modal usaha yang mana dana tersebut harus dikembalikan untuk langkah kedepannya UPK Kecamatan Cisompet akan selalu kontrol kebawah agar tetap terbina dan terkendali, terangnya.

Menurut Encep, UPK Kec. Cisompet memiliki modal awal untuk program UEP dari Tahun 2002–2012 Rp 529.985.000,-. Dan dana yang bergulir ke masyarakat dari Tahun 2002–2015 Rp 18.224.099.000,-. Dan dana yang bergulir dimasyarakat Tahun 2015 sebesar Rp. 2.647.000.000,-, untuk 61 kelompok, dan 967 orang dari 11 desa.

Sementara pada program SPP, memiliki modal awal sebesar Rp 1.095.761.000,-. Sedangkan dana yang sudah digulirkan dimasyarakat sampai dengan Tahun 2015 sebesar Rp 22.882.781.000,-. Serta jumlah dana yang disalurkan ke masyarakat untuk program SPP, selama Tahun 2015 sebesar Rp 4.784.000.000,-, untuk 145 kelompok, dan 2115 orang, dari 11 desa se Kecamatan Cisompet.

“Jadi total keuangan program UEP dan program SPP yang bergulir ke masyarakat selama Tahun 2015 sebesar Rp 7.431.000.000,-, dengan rata-rata pengembalian 98,8 %. Dan juga keuangan di UPK Kec. Cisompet mengalami surplus sebesar Rp 68.205.010.362,-. Jadi kondisi keuangan pada UPK Kec. Cisompet dalam kondisi sehat,” jelas Encep.

Encep juga menegaskan, bahwa UPK di Kec. Cisompet akan lebih teliti, agar dana tersebut benar-benar sampai ketangan peminjam. Bagi masyarakat yang membutuhkan modal usaha, dipersilahkan datang ke alamat kantor Jl. Raya Cisompet, samping kantor PLN Kecamatan Cisompet pada jam kerja, katanya. 

sumber: SKU Warta Indonesia Pembaharuan
Share this article :

Artikel Islam

More on this category »

Mualaf

More on this category »

Post Terkini

LGBT HARAM

LGBT HARAM

Sukanagara News

More on this category »

Cisompet News

More on this category »

Garut News

More on this category »

Regional News

More on this category »

National News

More on this category »

World News

More on this category »
 
Support : Creating Website | Johny Template | Tony Putra Garut Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Desa Sukanagara News - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Tony Kurniawan Alamat Desa SukanagaraJl.Bantar Peundeuy-Panyindangan